FISIP UMC dan Botani MD 2 Malaysia Jalin Kerjasama dalam Pengelolaan Manajemen Bisnis


NarayaNews – Pada tanggal 12 Februari 2025, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC) menjalin kerjasama dengan Botani MD 2, sebuah usaha agro wisata kebun nanas di Kedah, Malaysia. Kolaborasi ini bertujuan untuk memberikan pendampingan dalam pengelolaan manajemen bisnis bagi pelaku usaha agro wisata.

Perwakilan dari Program Studi (Prodi) Ilmu Pemerintahan, Drs. H. Subhan, M.Si, dan Prodi Ilmu Komunikasi, Ida Riaeni, S.Sos, M.I.Kom, hadir dalam kegiatan ini bersama pemilik Botani MD 2, Pak Cik Uzir bin Abdul Majeed. Kegiatan ini juga dihadiri oleh dosen dari berbagai perguruan tinggi, termasuk Universitas Muhammadiyah Dr. Hamka, Universitas Muhammadiyah Kalimantan, Universitas Muhammadiyah Malaysia (UMAM) Perlis, dan Universitas Utara Malaysia (UUM) Kedah.

Ketua Prodi Ilmu Komunikasi UMC, Ida Riaeni, menekankan pentingnya pemanfaatan media sosial dan konten kreatif untuk memperluas jangkauan produk olahan nanas seperti cold-pressed juice, es krim, kain serat nanas, dan kertas.

"Strategi pemasaran yang efektif melalui media sosial dapat membantu produk MD 2 dikenal lebih luas, tidak hanya di Malaysia, tetapi juga di pasar internasional," ujarnya.

Sementara itu, Dekan FISIP UMC, Drs. H. Subhan, M.Si, menyoroti pentingnya sinergi antara pemerintah dan pelaku usaha agro wisata.

"Kolaborasi ini tidak hanya memperkuat sektor pariwisata dan pertanian berkelanjutan, tetapi juga membuka peluang bagi kedua negara dalam mengembangkan industri agro wisata," katanya.

Diskusi dan pendampingan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan pelaku usaha dalam mengelola industri pertanian dan wisata, serta memberikan manfaat ekonomi yang lebih besar bagi masyarakat Indonesia dan Malaysia.

Editor: Seus Pipi

Lebih baru Lebih lama